5ekawan minus 2 #Eurotrip #harikesepuluh

Minggu, 24 Juli 2016.

Kami yang harusnya sekarang ada di Paris, akhirnya memutuskan untuk kembali ke Belanda. Alhamdulillah dari Munich kami menuju Belanda, sekitar pukul 05.45am kami sampai di Dusseldorf, salah satu kota di Jerman bagian selatan. Tempat kami akan bertukar bus dengan tujuan London dan akan berhenti di Eindhoven, Belanda. Saya membayangkan bagaimana jika perjalanan kami suatu saat nanti akan benar-benar ke London. InshaAllah!!! ada waktunya!!!

Bus selanjutkan yang akan mengantarkan kami ke Eindhoven akan berangkat pukul 08.10 dan diperkirakan tiba di Belanda 9.45. Saya yang setelah turun dari bus ingin buang air kecil akhirnya membeli kopi di salah satu restauran terdekat untuk memanfaatkan fasilitas toiletnya. Untungnya restauran tersebut adalah restauran Turki yang menjual kebab dan kawan-kawannya serta bersertifikat halal. Akhirnya kami memutuskan untuk sarapan doner (lagi dan lagi) sebelum melanjutkan perjalanan ke Belanda. Alhamdulillah kami kenyang dan kemudian bus untuk mengantarkan kami pun tiba.

Well done, pukul 09.45am kami sampai di Eindhoven. Namun perjalanan kami harus lanjutkan, karena housing saya yang letaknnya di desa tercinta di Wageningen yang memakan waktu kurang lebih 1an jam dari Eindhoven. Setelah menaiki kereta langsung ke Ede-Wageningen, kemudian kami mengambil bus 88 untuk ke Wageningen dan stop di Bornsesteeg serta naik ke lantai 14 tentunya dengan lift. Alhamdulillah kami sampai!!!

Saya sampai tidak sempat mengucapkan selamat Ulang Tahun kepada Kakak saya, Afrianto. Selamat ulang tahun yung, semoga selalu dalam lindungan Allah, keluarganya terus menjadi keluar yang sakinah, sehat dan bahagia selalu. Tepat pula tertanggal ini di tahun 2010 saya pertama kalinya merantau ke Malang dalam rangka melanjutkan studi di FPIK UB.

Leave a Reply